CNR Media Center – Meski diguyur hujan deras, ribuan warga Minahasa yang terdiri dari simpatisan dan kader Golkar Minahasa serta sejumlah kelompok tani tetap memenuhi area lokasi tempat pencanangan Gerakan Batanam yang digelar Partai Golkar Minahasa. Ketua Partai Golkar Minahasa, Careig N Runtu, menyatakan, ucapan terima kasihnya atas respons para kelompok tani terhadap program Partai Golkar Minahasa tersebut.
”Partai Golkar yang sangat peduli dengan pembangunan di Minahasa, mencanangkan program batanam, karena melihat ini merupakan solusi untuk mengatasi krisis pangan serta bagian dari usaha mengubah masyarakat di Minahasa ini menjadi lebih baik lagi, ”ujar Careig, Jumat (15/04).
Pada kesempatan itu juga Partai Golkar mendemonstrasikan mesin pemindai yang bertujuan menghancurkan Eceng Gondok di sekitar Danau Tondano, dan mengubahnya menjadi pupuk, bahkan makanan.
Tampak hadir pada kesempatan itu sejumlah SKPD, fungsionaris Partai Golkar Sulut maupun Minahasa, dan para undangan. Hanya beberapa warga menyayangkan saat acara ini hujan deras. ”Kalau saat acara berlangsung cuacanya tidak hujan, maka warga yang datang pasti jauh lebih banyak,” tutur seorang warga.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar